
Untuk menjalankan bisnis online, anda perlu memulai dengan jenis usaha yang tepat dan memiliki prospek yang bagus.
Jenis usaha yang anda pilih juga mempengaruhi besaran modal. Tak jarang, terdapat beberapa bisnis online yang menjanjikan tanpa harus mengeluarkan modal.
Berikut ini adalah beberapa ide bisnis online menjanjikan saat ini yang layak anda coba:
1. Bisnis Afiliasi
Rekomendasi bisnis online yg menjanjikan pertama adalah bergabung dengan program afiliasi. Dengan menjalankan bisnis ini anda tidak perlu mengeluarkan modal sepeserpun.
Anda hanya perlu memiliki device seperti laptop atau PC yang terkoneksi dengan jaringan internet untuk menjalankan promosi baik melalui media sosial, blog atau lainnya.
Cara kerja menjadi affiliator adalah dengan membagikan link atau kode kupon kepada calon pembeli. Maka dari itu anda perlu mengetahui dan memahami target pasar yang tepat, sehingga peluang terjadinya transaksi semakin besar.
Adapun penghasilan yang anda dapatkan adalah dari komisi atas transaksi pembelian melalui link atau kode kupon yang anda bagikan.
Besarnya persentase komisi bervariasi tergantung dari kesepakatan anda dengan pihak perusahaan atau brand, bisa sekitar 20% hingga 50% dari nominal transaksi.
2. Jasa Kursus atau Pelatihan Online
Jika anda memiliki pengetahuan dan keahlian di berbagai bidang, maka bisa anda jadikan kesempatan untuk memulai bisnis online dan mendapatkan keuntungan yang menjanjikan.
Berbagai bidang bisa menjadi materi pelatihan. Jenis pelatihan yang saat ini memiliki banyak peminat antara lain seperti digital marketing, wirausaha, bidang food and beverage, hingga mata pelajaran.
Dengan memberikan kursus atau pelatihan secara online, anda bisa membantu orang yang ingin belajar terkait bidang yang anda kuasai, dan tentunya juga bisa memberi anda penghasilan.
3. Bisnis Online yang Menjanjikan Menjadi Content Creator
Ide bisnis online berikutnya adalah dengan menjadi content creator, dengan penghasilan yang menjanjikan hingga ratusan juta rupiah, lho!
Agar bisa mendapatkan peluang penghasilan yang semakin besar, anda perlu membuat konten yang menarik. Perhatikan apa yang sedang tren saat ini, dan ciptakan unique selling/story point agar menjadi alasan banyak tertarik dengan konten anda.
Sebagai permulaan, tentukan niche, pahami target pasar, serta konsisten dalam membuat konten berkualitas.
Seorang content creator bisa mendapatkan penghasilan dari endorse, paid promote, Adsense, dan lain sebagainya.
4. Dropshipper dan Reseller
Rekomendasi selanjutnya adalah dengan menjadi dropshipper atau reseller. Kedua jenis bisnis ini tidak membutuhkan modal yang banyak, anda juga tidak perlu menciptakan produk sendiri.
Sebagai dropshipper, anda hanya perlu menjual produk melalui channel atau cara anda sendiri, kemudian memesankan produk tersebut ke supplier yang akan mengirimkan barang langsung ke alamat pembeli.
Sedangkan sebagai reseller, anda perlu mempunyai stok barang yang telah anda beli dari supplier sebelumnya. Kemudian anda jugalah yang mengemas dan mengatur pengiriman pesanan ke pembeli.
Penghasilan akan anda dapatkan dari selisih harga produk yang anda jual serta harga dari supplier.